Teknologi virtual reality saat ini memang tengah booming. Perusahaan
besar seperti Facebook dan Sony pun telah mempunyai produk berbasis
virtual reality, masing-masing adalah Oculus Rift serta Morpheus. Meski
cukup tertinggal, ternyata Microsoft juga tengah mengembangkan teknologi
virtual reality miliknya sendiri.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Divisi Xbox Microsoft, Phil Spencer. Dia mengatakan kalau Kinect, voice serta virtual reality merupakan kunci penting untuk bisa mengeksplorasi teknologi game masa depan. Dia pun mengatakan cukup senang dengan hasil kerja Oculus yang kini dipunyai Facebook dan Sony yang telah mengembangkan teknologi virtual reality.
Dia juga menambahkan kalau perusahaannya kini juga telah mengmbangkan teknologi serupa. Namun tahap pengembangan virtual reality Microsoft tersebut masih memasuki tahap awal. Spencer pun mengatakan kalau saat ini belum ada informasi yang bisa dibeberkan kepada publik terkait teknologi tersebut.
Di waktu yang bersamaan, Spencer juga mengungkapkan komitmen perusahaannya untuk terus mengembangkan brand Xbox. Meski sebelumnya ditunda, Spencer mengatakan kalau peluncuran Xbox One di Tiongkok akan dilangsungkan pada minggu depan.
via Softpedia
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Divisi Xbox Microsoft, Phil Spencer. Dia mengatakan kalau Kinect, voice serta virtual reality merupakan kunci penting untuk bisa mengeksplorasi teknologi game masa depan. Dia pun mengatakan cukup senang dengan hasil kerja Oculus yang kini dipunyai Facebook dan Sony yang telah mengembangkan teknologi virtual reality.
Dia juga menambahkan kalau perusahaannya kini juga telah mengmbangkan teknologi serupa. Namun tahap pengembangan virtual reality Microsoft tersebut masih memasuki tahap awal. Spencer pun mengatakan kalau saat ini belum ada informasi yang bisa dibeberkan kepada publik terkait teknologi tersebut.
Di waktu yang bersamaan, Spencer juga mengungkapkan komitmen perusahaannya untuk terus mengembangkan brand Xbox. Meski sebelumnya ditunda, Spencer mengatakan kalau peluncuran Xbox One di Tiongkok akan dilangsungkan pada minggu depan.
via Softpedia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar